Di Depan Ribuan Siswa dan Guru, Dailami Peringatkan Bahaya Narkoba

Di Depan Ribuan Siswa dan Guru, Dailami Peringatkan Bahaya Narkoba

Mei 9, 2023 0 By admin

Forum Pemuda Betawi (FPB) menggelar sosialisasi dan deteksi dini narkotika di kalangan pelajar. Kegiatan secara hybrid itu diikuti 1.000 peserta siswa SMA dan SMK serta guru dan kepala sekolah berlangsung di Gedung Dinas Pendidikan DKI Jakarta.

Ketua Dewan Pembina Forum Pemuda Betawi (FPB) Prof. Dailami Firdaus mengatakan, Indonesia diprediksi akan mendapatkan bonus demografi, dimana pada tahun 2030 diperkirakan bahwa 64% total populasi indonesia merupakan penduduk usia produktif atau 15-65 tahun.

Menurut Dailami, bonus demografi sesuatu yang harus diperhatikan oleh pemerintah. Seperti pepatah lama mengatakan “Anak-anak adalah penerus masa depan”.

“Karena itu negara pemerintah wajib menjaga dan mempersiapkan anak-anak untuk bisa menjadi generasi terbaik di masa depan,” kata Dailami dikutip Selasa (9/5).

Dailami turut menyesalkan adanya bocah berusia 15 tahun yang sudah menjadi bandar narkoba.

Makanya, kata Dailami, kegiatan sosialisasi bahaya narkoba harus dilakukan secara berkelanjutan.

“Segala informasi yang didapat pada hari ini jangan selesai di ruangan ini, namun harus disosialisasikan kepada teman-teman yang tidak hadir dan diterapkan kepada lingkungan agar generasi penerus bangsa tidak terjerumus dalam jebakan narkoba,” kata Dailami yang juga Anggota DPD RI asal DKI Jakarta ini.

Ketua Umum Forum Pemuda Betawi, Geraldi Aria Bangsawan mengaku akan fokus berperan dalam upaya pemberantasan narkoba di kalangan usia remaja, khususnya para pelajar.

Geraldi mengatakan, kegiatan sosialisasi merupakan kolaborasi FPB dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta dan instansi terkait lainnya.

“Kami meminta dukungan Pemprov DKI Jakarta agar generasi muda di Jakarta menjauhi narkoba,” kata Geraldi.

Turut hadir Wakil Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Purwosusilo; Kabid Pengembang Dinas Kebudayaan DKI Jakarta, Puspla; perwakikan BNN DKI Jakarta, Joko Purnomo; Kabag Wasidik Dirresnarkoba Polda Metro Jaya, AKBP Apollo Sinambella; tokoh Betawi KH Ahmad Jaelani dan Chevi Rasjid. []

sumber : RMOLJAKARTA